Setiap orang yang bertambah usianya pastilah akan semakin berkurang juga daya ingat dan kemampuan untuk berkonsentrasi pada dirinya.
Banyak orang yang mengkonsumsi makanan atau suplemen untuk mempertahankan daya ingat atau malah mempertajam daya ingat,mempertajam fokus serta konsentrasi dari otak kita.
Sebenarnya,tidaklah perlu menggunakan suplemen untuk dapat membuat daya ingat dan konsentrasi kita tetap terjaga.Beberapa makanan yang sering kita jumpai sehari-hari juga dapat meningkatkan konsentrasi kita ketika melakukan aktifitas kita sehari-hari.
Berikut beberapa makanan yang dapat membuat otak kita lebih bisa berkonsentrasi ketika melakukan kegiatan kita.
1. Ikan
Ikan mengandung omega-3 yang sangat baik untuk otak kita dan memang merupakan suplemen penting yang dibutuhkan otak untuk dapat bekerja dengan maksimal serta dapat meningkatkan konsentrasi otak kita.
2. Gula
Glukosa yang diproses oleh tubuh kita akan disalurkan ke otak kita sebagai bahan bakar.Segelas jus buah yang manis dapat membantu kita mendapatkan ingatan jangka pendek.Namun perlu diingat,konsumsi gula yang berlebihan tidak baik bagi tubuh kita karena dapat mempengaruhi gula darah dalam tubuh kita yang beresiko terjadinya penyakit jantung dan hati.
3. Kafein
Kita tahu bahwa kafein yang terkandung dalam kopi dapat memberikan kita energi dalam berkonsentrasi.Memang kenyataannya,kafein memberikan dampak menyegarkan pada pikiran kita ketika kita sudah mulai lelah dan mengantuk.
4. Kacang dan Cokelat
Kacang dan cokelat sama sama memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi dan berfungi untuk menekan penurunan kognitif pada pikiran yang biasanya terjadi pada orang yang sudha bertambah usianya.
Masih banyak lagi makanan yang dapat membuat seseorang memiliki daya ingat dan konsentrasi yang tinggi jika dikonsumsi dengan teratur dan juga dengan jumlah yang benar.